Rabu, 02 Mei 2012

CHARGER HANDPHONE BERTENAGA AIR

Charger, semua orang pasti sudah mengetahui benda yang satu ini. alat yang satu ini digunakan orang untuk mengisi baterai hadphone. Charger ini biasanya harus dicokkan terlebih dahulu untuk dapat mengisi ulang baterai HP.
Namun, baru-baru ini ada yang unik. Charger yang satu ini hanya membutuhkan air untuk dapat mengecas HP Anda. Produk yang satu ini dikeluarkan di SWEDIA. Charger yang satu ini tidak hanya untuk HP tetapi juga bisa untuk kamera dan gadget lainnya. 
Produk yang satu ini diberi nama POWERTREKK. Tujuannya dibuat untuk orang yang sering berpergian ke tempat yang tidak dapat terjangkau listik, seperti pantai, hutan, atau gunung. 
 
Untuk mengisi ulang baterai, cukup masukkan satu sendok makan air ke dalam bagian yang disebut PowerPukk. PowerPukk terdiri dari bagian dua bagian, bagian utama tempat menampung air dan bagian luar untuk menutupnya.

Saat air dimasukkan, akan terjadi reaksi kimia antara air dengan bahan khusus yang disebut sodium silicide. Percampuran kedua zat ini akan memproduksi gas hydrogen sebagai bahan bakar baterai gadget Anda.
Sodium silicide adalah bubuk kimia yang dikembangkan oleh SiGNa Chemistry, perusahaan energi berbasis lingkungan yang berlokasi di New York. Seperti dilansir Daily Mail, Kamis (12/1), PowerTrekk merupakan produk pertama yang menggunakan tenaga sodium silicide.

PowerTrekk bekerja dengan berbagai jenis air, termasuk air laut atau genangan air, selama tidak mengandung banyak lumpur. Satu sendok makan air cukup untuk mengaktifkan gadget Anda selama 10 jam.



Produk ini telah diperkenalkan di Mobile World Congress di Barcelona.























Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Indonesian Freebie Web and Graphic Designer Resources